Hati-Hati! Pria Sering Melakukan Kesalahan Ini Saat Memakai Kemeja


Kemeja tentu bukanlah jenis pakaian yang asing bagi para pria. Kini, pria kerap menggunakan kemeja saat beraktivitas santai maupun formal. Itulah sebabnya pria harus memahami cara memakai kemeja dengan benar. Agar penampilan tetap terlihat rapi dan menarik meskipun bergaya simpel dengan menggunakan kemeja.

Apa pun jenis kemeja pria yang Anda gunakan, Anda harus menghindari beberapa kesalahan berikut ini:

Ukuran Kemeja yang Tidak Sesuai dengan Tubuh

Anda harus cermat memilih ukuran kemeja yang paling sesuai dengan tubuh Anda. jangan menggunakan kemeja yang terlalu sempit atau terlalu longgar. Kemeja yang sempit membuat Anda jadi tidak leluasa beraktivitas. Sedangkan kemeja yang terlalu longgar membuat Anda terlihat tidak rapi. Salah satu cara efektif untuk mengukur ukuran kemeja adalah melihat bagian ujung jahitan pundak. Ujung jahitan tersebut harus terletak tepat di sudut bahu Anda. Karena hal tersebut menandakan bahwa ukuran kemeja benar-benar pas dengan tubuh Anda.

Sembarangan Menggulung Lengan Kemeja

Menggulung lengan kemeja yang panjang akan membuat Anda lebih nyaman beraktivitas. Namun, Anda harus menggulungnya dengan cara yang benar. Jangan sembarangan menarik lengan kemeja hingga kemeja Anda menjadi kusut. Lepaskan kancing pergelangan tangan kemeja lalu gulunglah dengan hati-hati. Sehingga penampilan Anda tetap rapi ketika menggunakan kemeja yang lengannya sudah digulung.

Tidak Memakai Singlet

Jangan mengabaikan singlet ketika Anda menggunakan kemeja. Terutama bila Anda sedang menggunakan kemeja putih. Singlet akan membuat penampilan Anda lebih rapi. Penggunaan singlet juga bermanfaat untuk meminimalkan keringat yang langsung membasahi kemeja. Sebaliknya, Anda tak boleh memakai kaos putih lengan pendek sebagai pengganti singlet. Karena penggunaan kaos putih tersebut malah akan membuat penampilan Anda terkesan berantakan. 


Kemeja yang Tak Rapi Saat Dimasukkan ke Celana

Penampilan Anda memang akan terlihat lebih rapi bila menggunakan kemeja lengan panjang yang dimasukkan ke celana. Namun, Anda harus melakukannya secara cermat agar kemeja Anda tidak menggembung. Tariklah kedua ujung jahitan kemeja lalu lipat ke bagian belakang ketika Anda memasukkannya ke celana. Dengan demikian, bentuk kemeja Anda akan terlihat lebih rapi. Anda tidak disarankan untuk memilih kemeja pria yang terlalu pendek. Karena kemeja yang terlalu pendek akan sulit dirapikan ketika dimasukkan ke celana. 

Perpaduan Warna yang Tidak Serasi

Anda harus belajar memadukan warna kemeja dan warna dasi yang serasi. Supaya penampilan Anda tampak lebih eksklusif. Idealnya, salah satu warna pada dasi harus sama dengan warna kemeja polos Anda. Namun, Anda juga bisa mengandalkan dasi hitam sebagai penyelamat. Karena Anda bisa menggunakan dasi hitam yang dipadukan dengan celana bahan hitam ketika menggunakan warna kemeja apa pun.

Menggunakan Kemeja Aneka Motif untuk Aktivitas Formal

Sebaiknya Anda tidak menggunakan kemeja aneka motif untuk aktivitas formal. Karena hal tersebut malah akan membuat penampilan Anda terkesan berlebihan. Kemeja pria untuk aktivitas formal sebaiknya berwarna polos. Sehingga Anda juga mudah memadukannya dengan warna dasi dan celana yang tepat. Perpaduan warna untuk pakaian formal sebaiknya tidak lebih dari tiga warna. Sementara itu, Anda bisa menggunakan kemeja dengan motif lebih bervariasi ketika melakukan aktivitas casual.

Padu padan kemeja pria sebenarnya bukanlah hal yang sulit untuk dilakukan. Bila Anda sudah memiliki aneka kemeja berkualitas dan memahami konsep padu padan yang tepat, penampilan Anda pasti semakin fashionable. Kemeja-kemeja kesayangan siap digunakan untuk bergaya sesuai karakter Anda. 

Posting Komentar

3 Komentar

  1. nah, itu dia kang aku paling males pke kemeja yg tdk sesuai ukuran

    BalasHapus
  2. Kalau aku nggak pernah menggulung lengan kemeja panjang. Karena, jadi nggak rapi. Menurutku sih...

    BalasHapus
  3. Perpaduan warna dan saat menggulung ini lo, sepertinya saya kok asal-asalan saja.

    BalasHapus

Budayakan berkomentar dengan baik dan sopan :)