Asus Zenfone GO ZC500TG – Smartphone Kualitas Konglomerat Harga Hemat Merakyat

Gambar hp oleh gsmarena
Memiliki sebuah smartphone dengan spesifikasi tinggi merupakan dambaan setiap orang. Selain bisa di pakai buat gaya gaya-an ngeblog kayak saya, pastinya juga memiliki segudang manfaat lainya. Ya iya dong, secara kan sekarang jaman udah canggih, jadi benda unik seperti ini punya segudang manfaat, salah satunya seperti yang setiap hari orang lakukan yaitu cari duit, iya gak ?

Tapiiiii, ada tapinya….kalau harga smartphone itu sendiri selangit, kapan mau beli, kalau harus nabung berlama lama, 2 bulan, 3 bulan, atau bahkan 1 tahun, gak tahaaannnn..keburu jamuran entar he he he he he…... 

#Okelahkalaubegitu. Tahukah kalian kalau sekarang tuh banyak sekali smartphone dengan spesifikasi dan kualitas tinggi alias tingkat konglomerat namun di banderol dengan harga yang hemat alias merakyat.

Tau dan emang banyak, tapi yang mesinya bandel, kualitasnya bagus dan harganya terjangkau emang ada.. ?”

Hadeuhhhh kemana aja helllauw….oke deh mari kita bahas bersama sama tentang smartphone keren ini. Asus Zenfone Go dengan nomor model ZC500TG adalah smartphone dari pabrikan ternama dan terbaik nomor 2 se Indonesia ASUS, yang memiliki spesifikasi smartphone kelas high end namun di jual dengan harga terjangkau di kelasnya.
Jika merk lain membandrol harga 2.5jt an, maka di Asus jauh lebih terjangkau dengan berani mematok harga 1,7jt an namun dengan kualitas dan spesifikasi yang sama bagusnya. 
Dan sekarang, yuk kita bahas apa saja keunggulan dari smartphone keren ini.


Sudah menjadi ciri khas smartphone Asus, yaitu pada bagian dagunya di buat dengan logam plat metal mengkilat yang melingkar dan terlihat mewah sehingga membawa kesan bahwa ini adalah smartphone kelas premium. Desain tutup belakangnya yang terbuat dari rubber finish mampu memberikan cengkraman yang kuat di tangan sehingga lebih erat dan tidak mudah lepas saat di genggam. Pada bagian bawah tutupnya terdapat lubang sirkulasi speaker dengan bentuk yang begitu presisi dan tertata rapi.



Sedangkan pada bagian sisi tepi kanannya kita akan menjumpai 2 buah tombol power dan tombol untuk menaikan dan menurunkan volume. Uniknya tombol ini juga di desain metal melingkar seperti pada bagian dagunya, sehingga semakin menambah kesan mewah dan premium juga. Sedangkan pada tepi kirinya di biarkan kosong. 

Bobotnya yang ringan hanya 145 gram dan ketipisan hanya 10 mm serta panjang 71,5 mm, membuat smartphone ini mudah di bawa kemana mana. Juga perbandingan antara layar 5 inch nya dengan body yang mencapai 70%  membuat smartphone ini memiliki bentuk yang mungil dan praktis. 

Untuk sim cardnya sendiri sudah mendukung 2 sim card stand by dan micro SD yang bisa di akses tanpa harus melepas baterai yang beresiko pada usia smartphone itu sendiri. Pada bagian bawah smartphone kita akan menemukan port usb dan sudah mendukung usb OTG yang berguna untuk mengakses file file dari flashdisk. Untuk pilihan warnanya bisa sesuai selera.


Secara keseluruhan, desain Asus Zenfone Go ZC500TG terlihat mewah layaknya smartphone kelas high end, namun bedanya harga yang di tawarkan jauh lebih terjangkau di kelasnya.


Walaupun di banderol dengan harga yang begitu terjangkau, namun kualitas smartphone Asus Zenfone Go ZC500TG terutama pada layarnya layaknya pada smartphone high end. Membawa tekhnologi layar TFT LED Backlit dengan sentuh kapasitif GFF Touch Panel, mampu memberikan kontras dan keakuratan warna yang lebih baik di banding smartphone di kelasnya. Juga dengan resolusi layar 1280 x 720 pixels yang cukup rapat, menonton video atau melihat gambar menjadi lebih jelas dan tajam.


Tekhnologi layar dari MiraVisionTM yang berfungsi mengatur kualitas gambar yang diterima dan yang ditampilkan layar secara real-time juga di sematkan pada smartphone ini. Tekhnologi ini umumnya hanya di terapkan pada smartphone kelas high end dengan harga tinggi, namun pada Asus Zenfone Go ZC500TG sudah di terapkan dan dengan harga yang lebih terjangkau.

Jika biasanya kita di kesalkan dengan sebuah smartphone karena layarnya yang kurang sensitif dan sering macet, maka di smartpnone Asus ini kita tidak akan mengalaminya. Kecepatan sensitifitas layar hingga 60 ms nya mampu memberikan kenyamanan saat kita menggunakannya, terutama saat bermain game. Selain itu smartphone ini juga sudah mendukung sentuhan layar hingga 5 jari sekaligus.

Layaknya smartphone dengan harga mahal, smartphone ini juga sudah mendukung fitur gesture atau usapan tangan loh. Misalnya jika kita ingin mengunci smartphone, yang kita lakukan hanyalah  mengetuk layar sebanyak dua kali, tap tap.

Contoh, dalam kondisi layar non aktif dan kita ingin mengaktifkanya, ketuklah layar dua kali, maka dengan cepat layar akan aktif. Sebaliknya, jika kita ingin menonaktifkan layar, ketuk juga layar dua kali saat layar aktif, maka dengan cepat layar akan non aktif, keren bukan ?


Gesture lain yang bisa kita gunakan yaitu seperti mengusap layar membentuk huruf “C” untuk membuka kamera, huruf “E” untuk membuka email,  huruf “S” untuk membuka sms dan masih banyak lagi fitur gesture lainya. Tinggalkan cara lama membuka aplikasi dengan fitur gesture di Asus Zenfone Go ZC500TG. Dengan smartphone ini kita bisa cepat melakukan pekerjaan seperti memotret objek menarik agar tidak kehilangan moment moment penting.


Walaupun Asus Zenfone Go ZC500TG di banderol dengan harga terjangkau, namun jangan salah, performa yang di hasilkan layaknya smartphone high end yang berloading cepat. Dengan membawa Prosesor Quad-Core 1.3 GHz, GPU Mali 400, RAM 2GB, memori internal 8GB/16GB yang dapat di perbesar dengan Micro SD hingga 64GB, smartphone ini mampu melakukan pekerjaan dengan mudah. Berpindah pindah aplikasi, sms, email, sosial media dan lainya bisa di lakukan dengan mudah tanpa loading yang lambat.

Sedangkan untuk bermain game seperti  Real Racing 3, Asphalt 8 dan beberapa aplikasi editing gambar, smartphone ini mampu melakukanya dengan lancar tanpa lag atau panas yang berlebih.

Uniknya lagi, system android ini lebih ringan dan menawan karena menggunakan Android Lollipop 5.1 yang menggunakan ROM ZenUI 2.0.

Untuk menguji seberapa tangguhnya smartphone ini, uji coba telah di lakukan oleh pihak Asus melalui tes benchmark. Angka 20.937 yang hampir 21.000 jika di bulatkan, membuktikan bahwa kinerja Asus Zenfone Go ZC500TG tidak bisa di remehkan walaupun di banderol dengan harga terjangkau, mengingat umumnya tes benchmark pada smartphone serupa di kelasnya hanya mencapai angka di bawah 20.000.


Ckckckckckckck.....




Asus Zenfone Go ZC500TG memiliki kamera belakang 8 MP dan kamera depan 2 MP. Kamera ini cukup jelas untuk memotret objek objek menarik. Berikut adalah hasil kamera dari smartphone ini.


Sumber foto : Unboxing Asus
Selain itu dengan fitur menarik yang terbungkus dalam Pixel Master, membuat setiap foto yang di hasilkan semakin ngejreng seperti yang Anda inginkan.

Pixel Master adalah teknologi ASUS yang menggabungkan software, hardware dan desain optik untuk memberikan kualitas gambar yang luar biasa. Pixel Master berfungsi meningkatkan kepekaan cahaya hingga 400%, pengurangan noise dan meningkatkan kontras warna hingga 200%. Dengan fitur ini anda tetap bisa mendapatkan gambar entah itu foto ataupun video dengan kualitas pencahayaan yang baik meskipun di area yang minim pencahayaan seperti di malam hari.

Dan seperti apa fitur pixel master itu, yuk kita lihat.
[1] Mode HDR. Yaitu mode kamera dimana kita bisa mengambil foto 3 sekaligus dan menggabungkanya menjadi 1 untuk hasil yang terbaik. Biasanya jika kita menggunakan kamera tanpa HDR, jika fokus di jatuhkan pada objek maka latar belakang foto akan terlihat terlalu putih dan tidak terlihat. Sedangkan jika kita menjatuhkan fokus pada latar belakang, maka objek akan terlihat kurang jelas. Dengan mode HDR ini maka hal itu tidak akan terjadi.


[2] Beautification. Dengan fitur ini akan membuat hasil foto di ubah menjadi lebih cantik dan ganteng…. Kita bisa menguruskan pipi, memutihkan wajah, menghilangkan jerawat dsb. Uniknya, jika umumnya fitur ini hanya ada pada kamera depan, namun pada Asus Zenfone Go ZC500TG terdapat juga di kamera belakang, keren gak ?


[3] Night Mode. Yaitu fitur untuk membuat foto kita lebih terang walau dalam kondisi pencahayaan yang minim seperti di malam hari.

[4] Mode Miniatur. Fitur ini berfungsi untuk membuat gambar fokus objek terlihat jelas, sementara gambar di sekelilingnya bisa di buat menjadi lebih buram. 

[5] Depth in Field. Yaitu fitur yang bisa mengambil gambar dengan efek bokeh pada latar belakang gambar layaknya kamera mahal.

[6] Mode Panorama. Fitur ini berfungsi untuk mengambil gambar dengan jangakauan yang sangat lebar seperti pada gambar di bawah.


Lebih kerenya lagi, mode ini juga terdapat pada kamera depan, jadi bagi yang suka selfie selfie bersama teman teman, foto teman teman kita bisa terambil sampai ke pinggir pinggir banget. Keren gak, keren gak, keren banget kan, jawaaaab….?  Iya iya…#sambilditimpuksendal

[7] Mode All Smiles. Mode ini akan mengambil 5 buah foto dengan beberapa jeda waktu. Setelah itu pada foto yang di haslikan akan menggabungkan di antara senyum terbaik.



Led Flash pada kamera ini juga bisa berfungsi sebagai lampu senter loh, jadi misalkan lagi mati lampu maka tinggal nyalakan saja senter di smartphone ini. Dan kayaknya umumnya orang dalam memilih smartphone, selain karena kegunaan fitur di sistemnya, juga karena manfaatnya secara manual seperti contohnya lampu senter ini. Secara kan membantu banget jika misal ada benda kesayangan kita yang ilang di kegelapan, kita bisa meng-oborinya dengan lampu senter di smartphone ini, iya gak ?

Dan masih banyak lagi fitur unik lainya seperti mode GIF, Time Rewind, Camera Effect yang sepertinya tidak efektif rasanya jika di bahas semua. Dengan banyaknya fitur camera di Asus Zenfone Go ZC500TG ini, sungguh merupakan kepuasan tersendiri karena kita tak perlu merogoh kocek terlalu dalam untuk mendapatkannya.


Asus Zenfone Go ZC500TG sudah di bekali tekhnologi Sonic Master dengan speaker yang terbuat dari 5 lapis magnet dan desain chamber yang lebih besar, sehingga mampu mengeluarkan suara yang lebih besar dan jernin namun dengan tingkat kekerasan yang lebih baik.


Walaupun dengan harga terjangkau, dengan fitur video stabilization pada smartphone ini juga mampu mengambil rekaman video dengan reolusi full HD 1920x1080 pixel dan dengan hasil yang lebih stabil tanpa banyak guncangan layaknya smartphone hig end, keren bukan ?


Seperti saya singgung diatas, smartphone ini sudah mendukung dual sim card yang aktif secara bersamaan dan keduanya pula sudah support 3G HSPA + dengan kecepatan mencapai 42 Mbps. Anda tidak perlu repot repot membawa 2 handphone sekaligus. Selain itu Anda juga bebas berganti ganti provider internet tanpa harus melepas simcardnya. Dengan frekuensi di nilai 800/900/1900/2100 MHz Anda pun tak perlu kebingungan jika ingin berganti kartu saat Anda di luar negri.

Smartphone ini juga pas sekali buat Anda yang suka berganti ganti kartu, karena untuk melepas kartu sim itu sendiri tidak perlu mencopot baterai, sehingga selain menghemat waktu, juga membuat smartphone ini tetap awet. Jangan kuatir soal sinyal, karena tekhnologi Dual Antena pada smartphone ini berfungsi untuk menangkap sinyal telpon bahkan untuk Anda yang tinggal di pedalaman atau pelosok sekalipun, solusi banget bukan ?


Asus ZenUI adalah Custom Rom dari Asus untuk kustomisasi Asus Zenfone Go ZC500TG Anda secara menyeluruh. Anda bisa berganti ganti tema, warna, screensaver dan lain sebagainya sesuai keinginan. Karena desainya yang cantik, maka tak heran jika perangkat yang menggunakan ZenUI terjual 18 juta unit dan aplikasi bawaanya sudah terunduh lebih dari 150 juta kali di playstore.

Untuk menjaga keamanan, ASUS ZenUI di bangun bersama perusahaan anti virus ternama yaitu Trend Micro Security yang berfungsi menjaga data data Anda tetap aman di smartphone. Juga dengan fitur SnapView, Anda tak perlu khawatir soal privasi, karena fitur ini bisa membuat 2 akun user yang bisa menjaga data pribadi Anda di 1 akun tanpa harus melarang orang lain melihat isi dari smartphone Anda.

Bagi Anda yang suka dengan tampilan ringkas, smartphone ini juga memiliki fitur Easy Mode yang membuat tampilan aplikasi di ubah menjadi lebih besar, sehingga lebih mudah terlihat. Ini mungkin penting bagi Anda yang kebetulan agak terganggu soal penglihatan akibat faktor usia atau hal lainya.


Lindungi anak anak Anda dari bahaya internet tanpa harus melarang untuk mengaksesnya. Dengan Asus Zenfone Go ZC500TG, Anda tak perlu khawatir jika Anak atau saudara kecil Anda bermain smartphone. Itu karena fitur Kids Mode yang juga masih bagian dari Asus ZenUI, salah satu fungsinya yaitu bisa menyembunyikan aplikasi tertentu agar tidak muncul di Kids Mode. Sedangkan tampilan layarnya pun bisa di buat view anak anak. 


Selain itu agar anak tidak kebabalasan berlama lama bermain smartphone, Anda juga bisa mengatur waktu mundur penggunaan smartphone. Dan setelah waktu selesai maka smartphone akan tekunci, hebat bukan ?


Hadeuhhh, capek gak ? masih mau lanjut ?

Masiiiiiihhhhhh…..lanjuuuuttttt

Asus Zenfone Go ZC500TG juga masih memiliki fitur fitur unik lain yang juga masih bagian dari Asus ZenUI, apa itu fiturnya, yuk kita bahas satu persatu.

[1] Remote Link. Fitur ini berfungsi untuk mengoperasikan PC/Laptop kita melalui smartphone. Fitur ini bisa berfungsi layaknya keyboard di komputer. Kita bisa mengetik Ms. Word melalui touchpad di smartphone ini, tapi kecil kecil tombolnya. Ya iya lah, la wong smartphonenya juga kecil. Sementara untuk laptop, smartphone ini bisa berfungsi sebagai pengganti touchpad. Kita bisa melakukanya lewat sambungam microSD ataupun WiFi, waow kereeeeen.


[2] PC Link. Fitur ini sebaliknya, jadi smartphone ini bisa kita kloning layarnya ke komputer dan bisa di operasikan melalui komputer tersebut. Wah, kalau kayak gini menjalankan smartphone bisa lebih cepat dong, seperti sms misalnya, kan pakai keyboard….

[3] Party Link. Yaitu fitur untuk berbagi file atau folder terpilih melalui sambungan WiFi di smartphone kita. Kita juga bisa memberikan password agar hanya orang orang tertentu saja yang bisa mengakses.

[4] What Next. Yaitu fitur fitur bermanfaat bagi Anda sangat sibuk sehingga seringkali melewatkan kejadian kejadian penting yang terjadi di smartphone. Contoh misalnya jika ada email, miss call, sms yang belum di baca, maka fitur ini bisa merekamnya sehingga bisa Anda tindak lanjuti di saat ada waktu luang.

[5] Do It Later. Aplikasi ini berfungsi membantu Anda di saat Anda sedang sangat sibuk namun harus melakukan hal tersebut, Anda bisa menyimpanya di Do It Later. Misal Anda sedang menulis blog namun belum selesai, Anda bisa menyimpanya di Do It Later. Atau mungkin juga Anda sedang membaca sebuah artikel blog, namun tiba tiba Anda mendadak ada keperluan, Anda bisa menyimpanya di Do It Later, hebat bukan ?

Semua keunggulan smartphone sudah kita bahas, sekarang kita akan mengetahui alasan mengapa sih kok harus memilih produk merk Asus, dalam hal ini yaitu Asus Zenfone Go ZC500TG. Oke deh, berikut alasanya

[1] Karena emang sudah terbukti berkualitas. Rata rata smartphone Asus memiliki kualitas tinggi namun selalu di banderol dengan harga yang terjangkau di kelasnya. Juga penghargaan yang telah di terima Asus ada banyak sekali. Untuk penghargaan internasional, Asus telah menerima lebih dari 4000 penghargaan. Itu karena reviewer telah membuktikan betapa topnya produk smartphone Asus setelah mereka menggunakanya.

[2] Seperti di atas saya katakan, karena  Asus berhasil menjadi top 2 smartphone di Indonesia karena kualitasnya

Saya sendiri dalam aktifitas ngeblog menggunakan Asus X200CA KX168D. Notebook ini saya beli Desember 2014 lalu. Dalam pemakaianya sehari saya tak menemukan kendala berarti. Bahkan, pemakaian rata rata 8 jam/hari yang saya lakukan dengan notebook 11.6 inch ini tidak pernah terjadi apa apa, paling cuma mati sendiri karena kehabisan baterai. Malah saya sering juga sampai 14 jam/hari dan tidak apa apa juga loh. Asus emang keren, baik smartphonenya atau komputernya.

Laptop Asus miliku. Kadang ngeblog juga di temeni empus kesayangan, xixixixi....
Okelah, dari pembahasan di atas akhirnya bisa di simpulkana bahwa, smartphone Asus Zenfone Go ZC500TG adalah smartphone tepat untuk Anda yang menginginkan gadget performa tinggi kelas high end namun dengan budget yang terjangkau. Saya menyebutnya “smartphone kualitas konglomerat harga hemat merakyat”. Untuk spesifikasinya bisa di lihat pada gambar di bawah :

Spesifikasi Asus Zenfone Go ZC500TG
CPU MediaTekMT6580 Quad-Core 1.3GHz
RAM 2GB
Storage 8GB / 16GB + 5GB Free ASUS Webstorage
MicroSD Yes (up to 64 GB)
Connectivity WLAN 802.11 b/g/n, BT 4.0 with A2DP, Wifi Direct, Super Fast Wi-FI Hotspot Capability (Tethering), MicroUSB, 35 mm earjack
Network Network Dual Antenna untuk sinyal lebih baik. 3G DC-HSPA+ Download speed 3G up to 21Mbps GSM/WCDMA Quad Band for worldwide data roaming 850/900/1900/2100MHz
Sim Card Dual Micro-SIM Support
Navigation GPS, BDS, GLONASS
Display 5 inci super bright IPS HD 720x1280 with 178' wide view angle, 294 ppi
Video Video Playback: MPEG4, H.264, H.263 Video Recording: H264 AVC, MPEG-4 SP, MPEG-4 ASP, VP8, VP9, H.263
Baterai Lithium-Polimer 2070 mAh
Kamera Utama 8 MP autofocus. Diafragma besar f/2.0, 5 element Lens, dual tone flash, PixelMaster Camera untuk foto dan video lebih terang hingga 400%
Kamera Depan 2 MP
Sensor Accelerometer/Ambient Light/Proximity/E-Compass/Hall Sensor
Audio Dual Microphone dengan Noise Cancellation, ASUS SonicMaster untuk suara lebih jernih dan bass lebih dalam dengan 5 magnet chamber
OS Android 5.1 Lollipop dengan ASUS ZenUI 2.0 dengan lebih dari 1000+ peningkatan fitur (What's next, PC Link, Share Link, Quick Access, ASUS Splendid, dll)
Aplikasi Google App, ASUS Sync, Mycloud, File Manager, Mylibrary, Supernote, BBM & Whatsapp Ready
Dimensi P = 143,7 mm Lebar = 71,5 mm Tipis= 10mm
Warna Pure Black, Glamour Red, Ceramic White, Hairline Gold, Hairline Silver
Harga Rp1.599.000 (8GB), Rp1.699.000 (16GB) Sewaktu waktu bisa berubah sesuai kebijakan Asus

 Sekian dulu ya artikel ini. Buat pembaca yang budiman, jika ada yang di tanyakan silahkan berkomentar ya ? salam...


Sumber referensi artikel dan gambar :
[1] Asus webstorage
[2] Background taman di pinjam dari freepik
[3] Asus ZenFone-Go-ZC500TG

Posting Komentar

24 Komentar

  1. Lengkap banget Mas Amir. Ilustrasinya lucu-lucu :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Punya Bang Ubai apalagi, animasinya keren. Sekeren smartphone Asus

      Hapus
  2. Sangat detail penjelasannya nya mas bro..
    Memang produk asus tidak tertandingi..

    BalasHapus
    Balasan
    1. Yap, betul banget, speknya tinggi namun harganya murah

      Hapus
  3. weh lengkap kap..hehe ...mantab mas...semoga menang ya :)...

    BalasHapus
  4. Smartphone dari asus memang keren2
    bikin ngiler, hauahahahahahah

    BalasHapus
    Balasan
    1. Udah gitu harganya miring abis.....terimakasih sudah berkunjung

      Hapus
  5. snartphonenya keren
    @guru5seni8
    http://hatidanpikiranjernih.blogspot.com

    BalasHapus
    Balasan
    1. Emang keren banget, sekeren Adminya.....hehehe...terimakasih sudah berkunjung

      Hapus
  6. Suka banget sama grafis nyaa keren banget mas..
    Good luck ya hehhee

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih :-). Moga kita sama2 sukses

      Hapus
  7. cakeppppp infografisnya, udah bisa pake flash lagi, sukses ya amirrr, semoga blogger berjaya, saingannya jurnalis soalnya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Itu animasi phitoshop cs3. Moga blogger yg lebih berjaya, amin

      Hapus
  8. asus emang keren. udh harganya gk bikin tongpes, spesifikasinya oke lagi. se oke ulasan dikau ini bang amir. sukses yak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Asus emang keren. Walau harganya terjangkau tapi speknya tinggi. Btw terimakasih sudah berkunjung :-)

      Hapus
  9. Lengkap banget, ilustrasinya juga bagus jadi seneng bacanya ekekee
    semoga menang kak :D

    Dream Big!

    BalasHapus
  10. Mau tanya mas apakah zenfone go benar2 ada pc link?soalnya saya udah beli tp gda menu pc link hanya ada share link,remotelink sama do it later saja. Dan saat saya buka pc link di playstore ada tulisan tdk compatible untuk smartphone seri ini katanya.mohon bantuannya.karena yg saya cari saat beli hp adalah aplikasi pclink nya.makasih

    BalasHapus
    Balasan
    1. Coba deh Mbak baca panduan ini, pilih yg Asus Zenfone Go ya. https://www.asuswebstorage.com/navigate/s/1E27273B84CF4CCBBA65135633441DACY Namun sebelumnya di download dulu ya, moga berhasil

      Hapus
  11. Oh ya mas satu lagi kalau untuk aktifkan kids mode itu setting nya gimana ya saya masih gaplek nih pake asus biasa pake samsung.

    BalasHapus
  12. Oh ya mas satu lagi kalau untuk aktifkan kids mode itu setting nya gimana ya saya masih gaplek nih pake asus biasa pake samsung.

    BalasHapus

Budayakan berkomentar dengan baik dan sopan :)